Kumpulan Puisi Islami Spesial di Bulan Ramadhan

Kumpulan puisi ramadhan terbaik dari kami untuk kalian sahabat setia yang selalu stay di sini. Puisi ramadhan merupakan jenis puisi islami yang berisi tentang nasehat dan nilai-nilai luhur tentang ajaran islam.

Dari berbagai puisi Ramadan yang ada, kelima puisi islami pendek dibawah ini kami lihat sebagai karya terbaik baik isi maupun maknanya. Silahkan langsung simak saja puisi islami tentang ramadhan, puasa, taubat, cinta yang menyejukan hati berikut ini:

Baca juga: Materi puasa

Puisi Islami di Bulan Ramadhan

Puisi islami
sumber gambar: unsplash

PUISI ISLAMI CINTA KARENA ALLAH

Jangan memuji kecantikan pelangi
Tapi pujilah Allah
Yang menciptakan langit dan bumi

Jangan percaya
Dengan kata-kata bijak
Tapi percayalah firman Allah yang Maha Benar

Jangan masukkan namaku dihatimu
Tapi masukkan nama Allah hingga hatimu tenang

Jangan sedih jika cintamu didustakan
Tapi sedihlah jika engkau dustakan Allah
Jangan pula engkau minta cinta kepada penyair
Tapi mintalah kepada Allah
Yang memiliki cinta yang sejati nan abadi

Ya Allah Yang Maha Rahman dan Rahhim
Jangan jadikan hatiku batu yang engeras
Hingga lupa akan rahmatmu .


Puisi islami: RAMADHANKU

Teringat saat masih kecil,
Ayah dan Ibu mengajarkan ku tuk bangun tengah malam,
Dengan malas dan rasa kantuk yang menggelayutiku
Ayah menuntunku untuk bersantap sahur bersama keluarga.

Sementara itu,
Ibu menyajikan hidangan hallalan toyyiban
Diatas piring-piring suci penuh harapan
Harapan akan ibadah puasa yang diterima oleh-Nya.

Selang beberapa menit sesudahnya,
Ayah memimpin kita untuk berdo’a bersama,
Dengan penuh rasa syukur kami memohon
Atas segala nikmat dan ridho-Nya.

Ramadhan ku..
Kini aku telah dewasa,
Sungguh waktu bejalan begitu cepatnya,
Potongan-potongan kisah akan perjalanan mu
Tak pernah aku lupakan sampai saat ini.

Ramadhan ku..
Aku menyambutmu seperti aku menyambut pintu surga-Nya
Perkenankanlah aku tuk merangkulmu disetiap hembus nafasku,
Untuk senantiasa menjadi hamba yang tak pernah lupa akan kewajiban-Nya,
Untuk menjadi manusia yang pantas menempati surga-Nya.


PUISI ISLAMI TEMA TARAWIH

Riang gembira penuh suka cita,
Dari balita sampai yang tua,
Bersiap diri menuju rumah-Nya,
Untuk menunaikan tarawih bersama.

Rasa lapar dan dahaga telah terbayar
Mari berbondong untuk mengejar
Untuk bekal esok di alam mahsyar

Jangan hanya di awal ramadhan kita giat
Jangan hanya di akhir pula kita bersemangat
Karena beribadah tidak mengenal waktu dan tempat

PUISI TEMA TAUBAT

Dulu tidak serajin ini
Shalat lima waktu,
Mengaji tadarus,

Melengkapi dengan shalat sunah
Hingga berdzikir disela kesibukan

Dulu acuh tak acuh
Bermain sampai lelah

Tidur pulas hingga pagi
Meninggalkan serangkaian shalat
Hingga mengucap kata-kata tak pantas

Sekarang berbeda
Bulan ramadhan mendapat berkah

Telapak tangannya dicuci bersih
Mulutnya dikumur bersih
Kotoran hidungnya mengilang bersih
Wajahnya cerah bersinar
Lengannya lembab bersih

Rambutnya basah dan segar
Telinganya terbasuh sejuh
Hingga kakinya dingin bersih…

Dan kembali ke jalan Allah
Di bulan suci Ramadhan ini.

MALIKINNAAS (RAJA PARA MANUSIA)
Karya: hida koma

Menengadahku dalam harap
Sebelum ku langkahkan kaki menuju-Mu
Menunduk bukan alasan tak ku agungkan-Mu
Atau pelarian menghindari tatapan-Mu

Tapi…..

Lumuran dosa dan khilaf yang selimutiku
Teramat sangat membuatku malu

Aku,
Dihadap-Mu
Tak ubahnya debu
Sedang debu lebih mulia dariku

Rabbi penguasa alam ini
Yang di tangan dan genggaman-Mulah
Segalanya berpunya
Rabbi malikinnaas
Pemilik nafas
Juga lafaz

Tempat segalanya meminta dan memelas
Tempat mengadu segala perlu
Tempat bersandar yang tak berakar
Tempat berlabuh yang perpeluh

Aku,
Merindu-Mu
Mendamba hakikat,

Aku,
Merindu-Mu
Kau pelukku erat
Dalam bubuhan doa yang ku ucap

Itulah lima puisi islami bulan ramadhan terbaik buat anda. Selamat ramadhan dan semoga anda menyukai puisi kali ini.

Hanya orang biasa yang mencoba untuk menyebarkan ilmu Agama Islam sesuai sumber terpercaya yaitu Al-Quran dan Hadis.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.