Tanda tanda kematian menurut islam dalam al quran. Sobat Hafizi Azmi, banyak cerita di masyarakat bahwa orang yang akan meninggal selalu menampakkan tanda-tanda gelagatnya berbeda. Misalnya ada yang bilang pada 100 hari menjelang kematian seluruh tubuh mulai dari ujung rambut sampai ke ujung kaki akan bergetar seakan-akan menggigil mirip seperti daging sapi atau kambing yang baru disembelih.
Konon gejala fisik ini rasanya nikmat bagi mereka yang menyadarinya, sebagai tanda tanda kematian getaran ini akan berhenti dan hilang. Sedangkan bagi mereka yang tidak menyadarinya karena hanyut dalam kenikmatan duniawi tanpa memikirkan kematian, firasat ini akan lenyap begitu saja tanpa bekas.
Bagi yang menyadarinya tanda ini menjadi peluang terbaik untuk memanfaatkan waktu yang ada. Menurut cerita yang beredar pada 40 hari menjelang kematian, bagian pusar akan berdenyut-denyut. Dan 7 hari menjelang kematian bila yang bersangkutan sakit dan sudah lama tidak nafsu makan, tiba-tiba selera makannya naik. Demikian seterusnya hingga ajal menjemput.
Cerita semacam ini jika pun terjadi tentunya berasal dari pengalaman orang yang mengalami. Tapi mungkinkah orang yang mengalami bisa bercerita karena orang yang mengalami itu telah tiada.? Oleh karena itu dalam hal ini kita kaum muslim hendaknya mengingatkan dan bertanya.
Apakah memang Alquran dan Hadits Nabi Shallallahu Alaihi Wasallam menyebutkan tanda-tanda kematian.? Kalaupun tanda-tanda semacam ini terjadi pada seseorang yang akan meninggal, sepertinya merupakan pengalaman pribadi yang belum tentu berlaku bagi orang lain.
Apakah Ada Tanda Tanda Kematian?
Kematian memang merupakan kepastian yang pasti akan dialami oleh semua orang, tapi tidak ada yang tahu kapan waktunya kecuali Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Tak kurang dari 145 ayat dalam al-quran yang menyebut atau membahas masalah kematian.
Tak ada satupun ayat-ayat al-quran yang menyebutkan tentang kematian menyebutkan soal waktunya, kapan, dimana dan bagaimana kematian itu datang kecuali Allah Subhanahu Wa Ta’ala.
Baca juga : Bentuk Godaan Sakaratul Maut
Allah hanya memberi informasi bahwa kematian itu ada dan pasti, karena itu mengingatkan manusia bahwa kematian akan datang sewaktu-waktu dan tidak dapat dihindari. Allah berfirman:
..أَيْنَمَا تَكُونُوا يُدْرِكْكُمُ الْمَوْتُ وَلَوْ كُنْتُمْ فِي بُرُوجٍ مُشَيَّدَةٍ
[alert-success]“Dimanapun kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu kendatipun kamu berada di dalam benteng yang tinggi dan kokoh…” (Al Quran surah an-nisa ayat 78)[/alert-success]
Dalam surat lain Allah juga berfirman:
[alert-success]“Katakanlah, sesungguhnya kematian yang kamu lari daripadanya, ia pasti menemui kamu.” (Al Quran surah al-jumu’ah ayat 8)[/alert-success]
Sementara itu tidak ada satupun dari 145 ayat Alquran tentang kematian yang membahas tentang tanda-tanda orang yang akan mati. Apalagi tanda itu dimulai sejak setahun, 100 atau 40 hari sebelumnya.
Baca juga : Arwah Atau Roh Masih Ada di Rumah Setelah Meninggal?
Memang ada hadits yang menyebutkan dan kematian tapi bukan 100 hari sebelumnya atau 40 hari sebelumnya atau bahkan sehari sebelumnya. Tanda orang yang meninggal itu akan tampak nyata pada detik-detik kematian saat ajal menjemput yaitu saat seseorang dalam kondisi sekarat atau sakaratul maut atau di ambang kematian.
Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam datang ke rumah Abu Salman saat dia meninggal lalu menutup matanya sambil bersabda:
[alert-success]“Sesungguhnya roh itu apabila dicabut akan diikuti oleh mata”[/alert-success]
Artinya tandanya melotot. Dalam sebuah riwayat juga disebutkan, bahwa Allah Subhanahu Wa Ta’ala telah memberi perintah kepada malaikat pencabut nyawa untuk mengirimkan tanda-tanda kematian supaya mereka lebih berhati-hati.
Baca juga : Bolehkah Mengucapkan Innalillahi Kepada Non Muslim?
[alert-success]Maka mereka menjawab, “demi Allah, kami telah memberikan peringatan dan tanda-tanda-Mu yang sangat banyak berupa penyakit, uban, berkurangnya pendengaran, penglihatan mulai tidak jelas. Semua itu adalah peringatan bahwa sebentar lagi kami akan menjemputnya.”[/alert-success]
Riwayat ini kalaupun tidak sakit tapi kandungan yang dapat diterima, karena merupakan gejala umum yang dirasakan oleh semua orang.
Itulah penjelasan mengenai tanda-tanda kematian dalam islam bagi orang yang akan meninggal. Semoga informasi ini tidak membuat Anda takut dan khawatir. Yang saya harapkan adalah kita semua siap untuk menyambut kematian dengan bekal yang kita dapatkan.